Bismillahirrahmanirrahim
Alhamdulillah, kita masih diberi begitu banyak kenikmatan dalam hidup ini. Bila kita berkaca pada sekeliling kita, ternyata nikmat Allah luar biasa diberikan pada hidup kita. Hidup yang sebentar ini saja berjuta nikmat yang kita rasakan. Bagaimana pula hidup yang abadi di syurga Allah? Pastilah sangat luar biasa.
Setiap orang yang meyakini akan adanya syurga setelah kematian tentulah berharap akan menjadi penghuninya. Memang seharusnyalah kita berharap akan dikumpulkan oleh pemilik kenikmatan, Allah Swt, ke dalam syurga yang kenikmatannya tiada tara. Kenikmatan dunia ini hanya sementara. Manusia dibatasi oleh umur. Setiap orang pasti mati. Kekayaan yang kita miliki berapapun jumlahnya, ilmu yang kita miliki sebanyak apapun untuk menciptakan kenikmatan sangatlah terbatas. Bila ajal telah tiba, maka tak ada pilihan bagi kita kecuali harus kembali kekampung halaman kita yang sejati. Akhirat.
Rasulullah bersabda dalam hadis bukhaari: kun fi dunya kaannakum ghoribun au ahlu sabil "hiduplah di dunia ini seakan akan orang asing atau sekedar lewat"
Makna hadits diatas luar biasa dalamnya.
Mengenai Saya

- BUDIHARIS
- Palembang, Sumatera Selatan, Indonesia
- "ya ayyuhallazina amanu taqullaha waltandzur nafsummaqoddamat lighat, wa taqullaha innallaha khabirum bima ta'malun"
Tidak ada komentar:
Posting Komentar